Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga

HIRAKU 3MT Competition: dari mahasiswa untuk masyarakat

Kompetisi HIRAKU 3MT (3 minutes Thesis) merupakan kesempatan menarik bagi mahasiswa doktoral di Jepang untuk menjelaskan penelitiannya secara efektif dalam rentang waktu terbatas. Sesuai namanya, kompetisi ini mengharuskan presenter menyelesaikan presentasinya dalam waktu 3 menit dalam bahasa yang sesuai untuk audiens non-spesialis. Meski tidak mudah, namun hal inilah yang membuat kompetisi ini istimewa. Secara umum, presenter diharapkan mampu menunjukkan pemahaman dan konten yang baik tentang fundamental penelitian mereka sekaligus mengarahkan masyarakat luas (sebagai penonton) untuk lebih meningkatkan pemahaman positif mereka terhadap sumber daya dan penelitian doktor.

Kompetisi ini diadakan sebagai bagian dari inisiatif program konsorsium, “Home for Innovative Researchers and Academic Knowledge Users (HIRAKU)”, bekerja sama dengan universitas nasional, negeri, dan swasta di Jepang Barat (terutama di wilayah Chugoku/Shikoku), serta berbagai perusahaan dan lembaga publik. Kompetisi ini diadakan setiap tahun sejak tahun 2015, dimana seluruh mahasiswa doktoral yang terdaftar di universitas di Jepang berhak mengikuti kompetisi ini. Pada tahun 2021, salah satu dosen FKH Unair yang bersatus tugas belajar di Yamaguchi University, Lita Rakhma Yustinasari, berhasil menyabet dua penghargaan sekaligus, yaitu People’s Choice dan High Quality Video Presentation Awards melalui presentasinya yang berjudul: “A Mysterious Messenger in Placenta Break Down the Problems in Preeclampsia: Possible?”. Acara ini disiarkan secara online dan terbuka untuk siapa saja dimanapun berada.

Kegiatan kompetisi Hiraku 3MT (3 minutes Thesis)  yang diikuti oleh Lita Rakhma Yustinasari, dapat digolongkan dalam beberapa tujuan SDGs (Sustainable Development Goals) yang relevan, yaitu:

  1. SDG 4: Quality Education (Pendidikan Berkualitas)
    • Kompetisi ini mendorong pendidikan yang berkualitas dengan memberikan kesempatan bagi mahasiswa doktoral untuk mengkomunikasikan penelitian mereka dengan cara yang mudah dipahami oleh khalayak umum. Ini meningkatkan keterampilan komunikasi akademis dan mendukung akses terhadap pengetahuan.
  2. SDG 9: Industry, Innovation, and Infrastructure (Industri, Inovasi, dan Infrastruktur)
    • Kompetisi ini mendorong inovasi dengan memfasilitasi mahasiswa doktoral untuk berbagi hasil penelitian mereka, yang dapat memberikan dampak pada industri dan pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan.
  3. SDG 17: Partnerships for the Goals (Kemitraan untuk Mencapai Tujuan)
    • Kegiatan ini melibatkan berbagai universitas, perusahaan, dan lembaga publik, menunjukkan pentingnya kemitraan dan kolaborasi dalam mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan.

 

Penulis: Lita Rakhma Yustinasari

Akses Cepat

Buletin Berita

Dapatkan berita terbaru dari kami