Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga

ARTIKEL SHARING CAMPUS

page1image38713984

Pada hari Sabtu, 25 Mei 2024, KMPV Unggas dan Burung telah melaksanakan acara Sharing Campus yang digelar di Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga. Pada acara Sharing Campus tahun ini, KMPV Unggas dan Burung menggandeng Kelompok Minat Profesi Avian Veteriner (Aveters) dari Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS). Jumlah peserta dari pihak Aveters FKH UWKS yaitu sejumlah 27 orang, sedangkan peserta yang berasal dari KMPV Unggas dan Burung berjumlah 16 orang sehingga total peserta pada kegiatan ini mencapai 43 orang.

Sharing Campus merupakan acara yang rutin dilaksanakan dari tahun ke tahun oleh KMPV Unggas dan Burung, namun pelaksanaan acara Sharing Campus tahun 2024 ini merupakan pertama kalinya acara digelar secara luring. Pelaksanaan acara ini bertujuan untuk membangun relasi dengan harapan akan dapat membuka pintu kolaborasi antar organisasi minat profesi veteriner yang berkecimpung di bidang perunggasan. Selain itu, dalam acara ini, diharapkan dapat terjadi diskusi dan pertukaran pengetahuan seputar dunia kedokteran hewan dan perunggasan.

Acara Sharing Campus dimulai dengan pembukaan oleh dokter pembimbing ubur, drh. Sunaryo Hadi Warsito, diikuti sambutan oleh Ketua BEM FKH Unair 2024, Lantip Adipurwa, Kapten KMPV Unggas dan Burung 2024, Zarkasya Zahra, dan Ketua Pelaksana Sharing Campus 2024, Ayu Kamila. Kemudian dilakukan sesi perkenalan dari KMPV Unggas dan Burung diikuti perkenalan dari Aveters FKH UWKS. Setelah sesi perkenalan, dilanjutkan

dengan sesi presentasi pengenai program kerja di masing-masing kepengurusan dimulai dari Aveters FKH UWKS dan dilanjutkan oleh KMPV Unggas dan Burung.

Pelaksanaan acara berlangsung lancar dan mengasyikan. Selain adanya sesi perkenalan dan presentasi baik dari KMPV Unggas dan Burung maupun dari Aveters FKH UWKS, acara ini dimeriahkan dengan sesi games. Acara Sharing Campus ini kemudian diakhiri dengan mendengarkan kesan dan pesan dari para peserta terhadap jalannya acara Sharing Campus.

Akses Cepat

Buletin Berita

Dapatkan berita terbaru dari kami