Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga

KUNJUNGAN LPM VENOUS FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

page1image50465632

Lembaga pers mahasiswa Veterinary News of United Students (VENOUS) Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga merupakan lembaga pers mahasiswa yang dibentuk guna menjadi fasilitator dalam pemberitaan secara khusus dalam ranah keprofesian dokter hewan, baik dalam lingkup regional, nasional, maupun internasional.

Untuk menjaga eksistensinya, LPM VENOUS terus berkolaborasi dengan pihak eksternal dengan tujuan untuk melakukan studi banding dan menjalankan program kerja. Salah satu program kerja LPM VENOUS Universitas Airlangga adalah kunjungan LPM, yang mana LPM VENOUS mengundang LPM dari fakultas lain maupun LPM dari universitas lain.

Pada 27 April 2024, LPM VENOUS FKH Unair mengadakan kunjungan secara daring, yang dimana mengundang LPM Suara Satwa dari Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana Bali. Tujuan diadakannya kunjungan ini adalah untuk menjalin kolaborasi kedepannya dan sebagai wadah untuk saling bertukar informasi mengenai program kerja dan kegiatan dari masing – masing LPM.

LPM Suara Satwa sangat menyambut baik kegiatan kunjungan ini dan selama rangkaian acara, LPM Suara Satwa tidak enggan untuk bertukar informasi mengenai program kerja dan kegiatan apa saja yang menjadi unggulan mereka. LPM Suara Satwa juga tidak ragu dalam menjawab pertanyaan serta memberikan seputar tips & trik dalam melaksanakan program kerja serta kegiatan dalam kepengurusan LPM mereka.

Diharapkan juga, tidak hanya dengan LPM Suara Satwa, program kerja Kunjungan LPM yang dimiliki oleh LPM Venous Fakultas Kedokteran Hewan diharapkan mampu membawa pengaruh yang positif serta menjadi wadah inspirasi dan pertukaran informasi mengenai seputar ilmu jurnalistik baik dalam internal LPM Venous maupun bagi pihak lain yang menjadi sasaran dalam program kerja LPM ini.

Akses Cepat

Buletin Berita

Dapatkan berita terbaru dari kami