Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga

Diklat KMPV TB “Menghidupkan Kekeluargaan Dengan Jiwa Pemimpin Dalam Mencapai Keberhasilan Bersama KMPV TB”

Kelompok Minat Profesi Veteriner Ternak Besar (KMPV TB) adalah organisasi mahasiswa di Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga. Tujuan KMPV TB adalah untuk memperluas pengetahuan dan pengalaman mahasiswa dalam bidang ternak besar serta menjalin hubungan kerjasama yang baik di masa depan.

KMPV TB juga berupaya mendorong mahasiswa untuk berkarya dan mengharumkan almamater. Dalam rangka mencapai tujuan ini, KMPV TB mengadakan DIKLAT ANGGOTA KMPV TB 2024 yang melibatkan beberapakegiatan pendukung seperti pra-diklat dan pengesahan anggota.

Tema DIKLAT ANGGOTA KMPV TB 2024 adalah “Menghidupkan Kekeluargaan Dengan Jiwa Pemimpin Dalam Mencapai Keberhasilan Bersama KMPV TB”. KMPV TB berharap bahwa melalui kegiatan ini, anggotanya akan mampu menjalin hubungan dan kerjasama yang lebih baik serta memperoleh pengetahuan dan keterampilan dalam bidang ternak besar. DIKLAT ANGGOTA KMPV TB 2024 merupakan momen yang penuh makna bagi KMPV TB, bukan hanya dalam hal penyampaian materi dan keterampilan tetapi juga dalam hal memperkokoh ikatan antar anggota dan semangat kebersamaan.

Akses Cepat

Buletin Berita

Dapatkan berita terbaru dari kami