Pada hari Senin tanggal 5 April 2021 lalu telah dilakukan Webinar Virtual dalam rangka sosialisasi dan promosi program studi S2 dan S3 Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga. Sosialisasi ini diikuti oleh 54 partisipan dari berbagai wilayah di Indonesia dan negara tetangga seperti Timor Leste. Webinar dengan tema “Mengundang Calon Pemimpin Bangsa – Maju Bersama Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga” ini bertujuan untuk menjaring dan memberikan pemahaman bagi para calon mahasiswa agar tertarik untuk berkuliah di program studi S2 dan S3 FKH Unair. Program studi di FKH Universitas Airlangga diantaranya yaitu Program Doktor S3 Sains Veteriner dan Program Magister S2 yang terdiri dari S2 Ilmu Biologi Reproduksi, S2 Ilmu Penyakit dan Kesehatan Masyarakat Veteriner, S2 Agribisnis Veteriner, dan S2 Vaksinologi dan Imunoteraupetika. Selain itu acara tersebut juga menghadirkan Ketua PPMB Universitas Airlangga, Dr. Achmad Sholihin, S.E., M.Si.