Donor Darah Lions Club – RSHP FKH UNAIR

Pada pertengahan bulan Maret 2019, diselenggarakan acara Donor Darah dari PMI yang merupakan kerjasama dari Lions Club International District 307-B2 Indonesia dengan Rumah Sakit Hewan Pendidikan Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga (RSHP FKH UNAIR). Acara ini diadakan di sisi barat ruang tunggu RSHP FKH UNAIR mulai pukul 08.00 – 14.00 WIB. Acara ini rutin diselenggarakan oleh PMI dan Lions Club Surabaya di berbagai tempat yang berbeda. Tema yang diusung adalah “Setetes Darah Untuk Kemanusiaan”

Sebagian peserta yang berpartisipasi adalah para dosen, tenaga kependidikan (tendik) dan mahasiswa di lingkungan FKH UNAIR. Para mahasiswa terutama adalah yang palinn antusias mengantre untuk melakukan registrasi. Namun sayangnya, beberapa mahasiswa tidak dapat lolos untuk mendonorkan darahnya dikarenakan hasil pengukuran tekanan darah maupun Hemoglobin (Hb) tidak mencukupi atau rendah.

Sebagian peserta lain yang lolos dan dapat menyumbangkan darahnya akan mendapatkan bingkisan dari PMI dan Lions Club Surabaya. Para peserta yang mendapatkan bingkisan, terutama dari kalangan mahasiswa sangat senang menerima bingkisan itu. Acara ini sangat bermanfaat untuk menumbuhkan tingkat kesadaran kita akan kegiatan – kegiatan sosial untuk membantu sesama yang membutuhkan. Diharapkan para peserta teruma mahasiswa, dapat melanjutkan kegiatan ini secara rutin.

(H. Primarizky)

Leave a Reply